Friday, August 29, 2014

Hari Kemerdekaan

Waktu memang cepat berlalu dan banyak sekali hal - hal yang kita lalui baik senang maupun susah, tidak terasa kita sudah memasuki hari kemerdekaan yang telah berumur 69 tahun, umur yang sangat matang dan menjelang uzur.

Coba kita bersama - sama merenungkan, apakah yang sudah kita lakukan untuk negeri tercinta ini, tidak usah yang jauh - jauh kita pikirkan tetapi buat orang - orang di sekitar rumah kita, lingkungan tempat tinggal kita,lingkungan kerja kita dan seterusnya.

Dengan menularkan suatu perbuatan yang baik kita juga sudah membantu negara kita sehingga kita akan menuju kesejahteraan bersama - sama dan pemerintah juga akan lebih fokus dalam menyalurkan dana yang ada untuk kesejahteraan yang lebih berkarakter.

Kadang - kadang kita juga lebih banyak mendahulukan kepentingan pribadi daripada kepentingan bersama sehingga akhirnya semuanya menjadi tidak terlaksana dengan maksimal.

Sudahkah kita bisa membantu saudara,tetangga,teman dan mungkin orang yang tidak kenal ?

Marilah...bersama - sama kita menata kebaikan dari yang kecil saja....jangan hanya bisa demo dan membuat keresahan sehingga menambah beban kita.

Lebih baik, kita belajar memikirkan solusi yang dapat membantu minimal orang yang ada di sekitar kita dan mungkin orang yang telah merasakan akan menularkan ke orang lain sehingga hal ini akan berlanjut untuk yang lebih besar.

Pemerintahan baru, pasti ada kebijakan baru dan juga kenaikan, walau gaji yang kita dapat (apalagi pegawai swasta) tidak naik tapi tetaplah bersyukur dan mendukung program pemerintah, saya yakin para pejabat tidak akan membuat kita tambah sengsara.

Semangat membangun dengan hal yang lebih positif dan mulai mencari alternatif untuk menganti hal yang sulit di jangkau dengan materi.

Merdeka untuk kehidupan yang lebih baik.......





No comments:

Post a Comment