Friday, July 10, 2015

My Green Grape

Anakku yang nomer 03 (Sammy) suka sekali makan buah anggur, apalagi buah anggur tanpa biji...wah....itu akan di monopoli dech dengannya.
Saking sukanya dengan buah anggur, dia berusaha menanam biji dari buah anggur yang dimakannya.

Suatu hari, saat kita pergi ke pasar Kreneng (salah satu pasar malam di kota Denpasar Bali), aku melihat pedagang tanaman bunga, awalnya aku tertarik dengan pohon mawar, ketika mendekat ternyata pedagang tersebut menjual pohon anggur juga.
Tawar - menawar akhirnya dapat dech pohon tersebut dengan harga 50ribu rupiah.

Sampai di rumah, Sammy senang sekali kutunjukin pohon anggur yang menurut dagangnya anggur hijau.

Esoknya, suamiku dan sammy menanam pohon buah kesayangannya. Dengan rajin sammy menyiraminya, dasar anak - anak, baru seminggu dia sudah bosan dan bersungut lama banget tumbuhnya (kkkkkk...aku hanya mesem - mesem waktu itu)

Awalnya, aku tidak pernah menyangka pohon anggur ini akan tumbuh dengan baik, karna sempat daunnya pada berguguran (belakangan aku baru tahu kalau anggur memang harus rajin di potong daunnya).

Pohon ini ku beli pada akhir tahun 2013 (tanggal dan bulan udah lupa)













Akhirnya setelah 04 kali kita gundulin dan hampir memasuki 1 tahun lebih...tanpa kita sadari, buah anggurnya mulai bermunculan (karna tertutup daun)
Pertamakali berbuah ada 03 rangkaian yang muncul
Sedangkan gambar di atas (no.04) berbuah kedua kalinya, bulan juli 2015 ini sudah mulai belajar berbuah yang ketiga kali dan dompol buahnya sudah semakin banyak
Rasa buahnya agak asam dan ada beberapa yang rasa manis menurut anak - anak saya, karna selalu mereka yang memanen duluan apalagi Sammy dan Ji Woo, setiap hari di petikin per biji dari rangkaiannya....ada - ada aza anak - anak ini

Semoga yang ketiga ini saya bisa mencicipi.....

Salam buah Anggur......

No comments:

Post a Comment