Thursday, November 6, 2014

Menjaga Kebersihan Anak

Semua orang pasti suka mandi, apalagi buat anak - anak, air merupakan benda cair yang sangat menarik bagi mereka.

Saya juga nggak ngerti sampai saat ini, dari segi mana mereka suka banget bermain air hingga berlama - lama berendam di air.

Ini sering saya perhatikan pada anak saya yang paling kecil, padahal kakaknya sangat sulit di suuh mandi apalagi mandi pagi hari, itu membutuhkan extra kesabaran untuk membujuknya.

Akhir - akhir ini, acara mandi sedikit lebih ringan untuk saya, karna semangat anak yang bungsulah yang menularkan ke kakaknya. Sehingga, si kakak menjadi lebih rajin ( malu dengan adiknya....kkkk)

Membicarakan tentang mandi, kita harus menyediakan perangkat mandi (selain air yach) sehingga mandi kita lebih bermanfaat lagi.

Saat ini saya sangat senang memakai sabun yang mengandung madu berbentuk cair karna selain bagus buat kulit juga tidak membuat kulit keing setelah mandi sehingga kita merasa lebih segar dan nyaman. Untuk anak - anak saya yang berumur di bawah 7 tahun, saya lebih suka menggunakan sabun cair yang anti pedih di mata, sehingga mereka nyaman bermain busa sabun tersebut.
Tidak lupa juga, gosok gigi, karna mereka masih mempunyai gigi susu, saya memberikan pasta gigi yang ada rasa buah - buahan apalagi buat yang bungsu (umur 1 tahun 9 bulan) sehingga anak - anak tidak trauma menggosok gigi.

Selesai mandi dan di keringkan, saya menggosok badan mereka dengan minyak telon,bedak dan memberikan tonic rambut untuk anak - anak.
Tak lupa, memeriksa kuku - kuku mereka, tahu kan...anak - anak suka sekali punya kuku panjang padahal mereka belum bisa menjaga kebersihan kuku dan setelah itu membersihkan telinga mereka.

Horeee....mereka sudah rapi dan berbau harum...jadi sudah siap jalan - jalan dech....

Salam bersih dan harum selalu.....











No comments:

Post a Comment