Dalam dunia reservasi baik itu hotel, biro perjalanan maupun pemesanan tiket pesawat, ada beberapa istilah yang kadang - kadang membuat orang awam sedikit bingung, karna beberapa istilah tersebut banyak menggunakan bahasa asing yang di Indonesiakan.
Nach....saat ini saya akan membantu teman - teman untuk memahaminya sebagai
berikut :
01. Reservasi dalam Perhotelan
- Confirm artinya pemesanan kamar kita telah di catat kedalam sistem
- Waiting list artinya pemesanan kamar kita masih dalam daftar tunggu
- Single/Double Bed artinya kamar dengan 01 tempat tidur dan single ini menunjukkan
jumlah orang yang akan menginap
- Twin bed artinya kamar dengan 02 bed yang ukurannya lebih kecil dari double
- Triple bed artinya kamar dengan double atau twin di tambah dengan sofa
atau extra bed
- Extra bed artinya tempat tidur tambahan bila 01 kamar di tempati 03 orang dewasa
atau 02 dewasa dengan anak - anak 01 atau 02 dibawah 12 tahun
- King or Queen bed artinya ukuran tempat tidur yang paling besar untuk double bed
biasanya hotel bintang 05 atau Villa memiliki ukuran tempat tidur king & queen.
- Buffet breakfast artinya makan pagi yang dibuat prasmanan (bagi yang memiliki
daya makan yang besar harus di perhatikan yach)
- Ala carte breakfast artinya makan pagi yang dipilih oleh tamu dan porsinya untuk 01
orang saja, makan pagi model ini biasanya di terapkan di Villa dan penginapan
kecil.
- American Breakfast artinya menu makan pagi Amerika style (roti panggang/
pancake/wafel, sosis,ham,telur rebus atau goreng) dan segelas susu atau jus
- Continental Breakfast artinya menu makan pagi yang terdiri dari macam - macam roti
selai,margarin,buah - buahan segar dan juga cereal.
Kalau yang mempunyai porsi makan yang banyak cocok memilih continental b'fast
bila hotel tidak menyediakan makan pagi yang prasmanan.
- Room type artinya tipe kamar, hotel yang besar biasanya memiliki tipe kamar yang
banyak dengan harga yang bervariasi
- Butler artinya pegawai hotel yang mengurus semua keperluan tamu selama
tinggal di hotel
Yang lainnya menyusul yach.....
Salam....
No comments:
Post a Comment